Jumat, 15 Februari 2013


ANALISA HUBUNGAN PANJANG, TINGGI , TEBAL CANGKANG 
DENGAN BERAT TOTAL KERANG KEPAH  (Polymesoda erosa)
YANG DIPELIHARA PADA TAMBAK
 Samsul Rizal
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa (1) Hubungan panjang dengan tinggi cangkang, (2) Panjang dengan tebal cangkang, (3) Tinggi dengan tebal cangkang dan  (4) Hubungan panjang, tinggi, tebal cangkang dengan berat total kerang kepah yang dipelihara pada tambak bermangrove dan tambak tanpa mangrove. Analisa data untuk hubungan antar panjang, tinggi, tebal cangkang menggunakan persamaan regresi sedangkan hubungan panjang, tinggi, tebal cangkang dengan berat total kerang. Hasil penelitian menunjukkan pola hubungan antar panjang, tinggi, tebal cangkang sangat kuat. Hubungan pertumbuhan antar panjang, tinggi, tebal cangkang dengan berat total kerang menunjukkan sifat pertumbuhan allometrik negatif. Kerang Kepah yang di pelihara pada tambak bermangrove memiliki pola hubungan pertumbuhan yang lebih baik dibandingkan tambak tanpa mangrove.